Koki Selebriti Gordon Ramsay Cari Penggemar Kuliner buat Keliling Dunia Bersamanya Apa Syaratnya

Koki Selebriti Gordon Ramsay Cari Penggemar Kuliner buat Keliling Dunia Bersamanya Apa Syaratnya

Koki selebriti asal Inggris Gordon Ramsay mencari anak muda berusia 16 21 untuk keliling dunia bersamanya. Kandidat terpilih nantinya akan keliling dunia bersama Gordon Ramsay untuk program terbarunya. "Pertunjukannya akan melibatkan beberapa tantangan luar biasa dan beberapa negara terindah," ujar Gordon Ramsay dalam video iklan yang diunggah melalui akun Twitter perusahaan produksi milik Gordon Ramsay, @Studio_Ramsay.

Melansir dari Insider , Ramsay mencari orang orang muda berbakat yang bersemangat tentang makanan dan petualangan. "Terutama mereka yang memiliki rasa ingin tahu yang kuat untuk mengalami dan menemukan budaya baru," lanjut chef tersebut. Mereka yang tertarik untuk bergabung dalam petualangan internasional yang disiarkan televisi itu, dapat mendaftar melalui situs hingga 3 Oktober mendatang.

Namun, dalam situs yang dimaksud tidak banyak informasi mengenai acara tersebut. Hanya saja terdapat informasi bahwa sepanjang pembuatan program yang akan datang akan dilakukan dengan protokol Covid 19. Pelamar diminta untuk mengunggah foto, tautan ke media sosial, dan video singkat yang mempromosikan diri mereka, seperti dikutip Insider dari situs web.

"Mereka juga diminta untuk menggambarkan bakat dan minat mereka, menilai keterampilan kuliner mereka, dan berbagi hal paling unik yang pernah mereka makan," informasi dalam situs resmi. Tak sampai di situ, pelamar juga wajib memberikan informasi tentang hidangan khas calon anggota, penghargaan masa lalu, dan ketakutan atau fobia terbesar. Insider telah menghubungi pihak Studio Ramsay, namun hingga artikel ini dipublikasikan belum ada informasi resmi.

Nama Gordon Ramsay sebelumnya sempat trending di Indonesia, lantaran koki itu mengunjungi Sumatera Barat. Bersama pakar kuliner Indonesia, William Wongso, Ramsay belajar membuat rendang untuk syuting program televisi National Geographic, Gordon Ramsay: Uncharted. Selama syuting tersebut, William menjelaskan bahwa agenda yang ia dan Gordon Ramsay lakukan cukup banyak.

Mulai dari upacara adat di Istana Pagaruyung, mencicipi durian, datang ke tempat pembuatan bika, mengikuti pacu jawi, sampai praktik memasak rendang untuk dipresentasikan ke Gubernur Sumatera Barat. Lalu, kenapa Sumatera Barat terpilih sebagai lokasi syuting Gordon Ramsay: Uncharted ? Kepada Kompas.com , William bercerita bahwa dirinya dihubungi oleh produser National Geographic New Zealand pada September 2019.

Produser tersebut bertanya kira kira daerah mana di Indonesia yang menarik untuk dijadikan lokasi syuting Gordon Ramsay: Uncharted. “Kebetulan syuting sebelum Indonesia kan Tasmania. Terus habis itu ke India Selatan, lewatin Indonesia. Ada waktu kosong, aku ditanya sama produser New Zealand, aku propose Sumatera Barat dan dia teruskan ke National Geographic,” papar William. “Saya berikan semua data, dua minggu di approve (disetujui). Mereka mulai approve saya itu September terus minggu ketiga Oktober, mereka sudah datang,” kata William.

Tak lama sejak pengajuan proposal mengenai Sumatera Barat itu, tim dari National Geographic yang berjumlah sekitar delapan orang dan terdiri dari tim inti datang ke Sumatera Barat. “Karena banyak proses pemenuhan keamanan ketat sekali. Saat syuting saja, dia ke mana mana ambulans di belakang kok. Ada penasihat keamanan dari Amerika juga, sudah kayak presiden saja,” lanjut William sambil tertawa.

Leave a Reply

Your email address will not be published.